Jaga Kamtib Dalam Lapas, Bersama TNI Polri Geledah Kamar Hunian 

    Jaga Kamtib Dalam Lapas, Bersama TNI Polri Geledah Kamar Hunian 
    Kepala KPLP Teluk Kuantan ,Aldino Octalaperta SH

    Sesuai perintah Kantor Wilayah  Kemenkumham Riau, untuk terus meminimalisir terjadinya gangguan Kamtib didalam Lapas/Rutan di Riau, pada Kamis (20/1/22) dilakukan Razia/Penggeledahan Insidentil terhadap Lapas Kelas II-B Teluk Kuantan bersama TNI-POLRI pada pukul 20.30 WIB.

    " Penggeledahan ini sesuai perintah dari Kanwil Kemenkumham Riau, untuk terus meminimalisir terjadinya gangguan Kamtib didalam Lapas/Rutan di Riau khususnya, " ungkap Kalapas Teluk Kuantan Bejo, Amd.IP, SH. MH. melalui Ka. KPLP Aldino Octalaperta, SH dalam release nya kepada wartawan Kuansing.

    Menurutnya, untuk penggeledahan ini diikuti sebanyak 30 orang petugas Lapas Teluk Kuantan, bersama Koramil 02 Kuantan Tengah dan Polsek Kuantan tengah. "Alhamdulillah, kegiatan penggeledahan kamar hunian warga binaan, pada malam ini berlangsung aman dan kondusif, " ujarnya.

    Penggeledahan ini, katanya, salah satu bentuk komitmen Lapas Teluk Kuantan, untuk terus menjaga kondusifitas serta bebas dari peredaran HP dan Narkoba. "Dari hasil penggeledahan tidak ada ditemukan Hp dan Narkoba, hanya beberapa benda logam seperti paku, kaca cermin yang dimungkinkan dapat disalah gunakan menjadi hal yang dapat menyebabkan gangguan kamtib, " ujarnya.

    Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada stakeholder dari TNI-POLRI, yang selalu bisa berkolaborasi dengan Lapas, untuk menciptakan keamanan dan ketertiban yang kondusif di lapas Teluk Kuantan, " tuturnya. (Replizar)***

    Kuansing Riau
    REPLIZAR

    REPLIZAR

    Artikel Sebelumnya

    ASN Jaga Integritas Diri, Tak Perlu Takut...

    Artikel Berikutnya

    Kajari Ingatkan Agar Korupsi Dapat Diberantas...

    Berita terkait